oleh

Usai Dilantik, 30 Anggota Panwascam Halmahera Timur Ikut Pembekalan

MABA,MSC-Sebanyak 30 anggota Panitia Pengawas Kecamatan (Panwascam) terpilih melalui seleksi perekrutan Panwascam dilantik dan diambil sumpah janji oleh Ketua Bawaslu Haltim, Suratman Kadir, pada Senin, (23/12/2019) di Resto Kartika Resort Buli.

Usai melakukan Pengambilan sumpah jabatan kepada Ke 30 Panwascam tersebut,Bawaslu juga langsung menggelar Pembekalan Dalam rangka peningkatan Pengawasan pada Pilkada Haltim 2020 mendatang.

Ketua Bawaslu Suratman Kadir pada kesempatan itu menyampaikan, proses pembentukan Panwascam dilakukan dengan desain rekrutmen sebagaimana Keputusan Bawaslu tentang Pedoman Pembentukan Panwascam.

“Rekrutmen Panwascam Pilkada 2020 tak seperti tahun sebelumnya, dimana banyak parameter dalam desain seleksi tersebut,” kata Suratman Kadir.

Suratman juga menegaskan, kehadiran Pengawas Pemilu bertujuan untuk menjaga kualitas dan kepastian hukum agar pesta demokrasi yang akan dilaksanakan berjalan dengan lancar.

“Mulai dari masa pendaftaran, pelaksanaan hingga perhitungan suara dapat berjalan dengan aman dan lancar. Semoga para Panwascam yang telah dilantik dapat menjalankan tugasnya dengan penuh tanggung jawab, tulus dan ikhlas,” tandasnya.

Anggota Panwascam yang dilantik  Berdasarkan Keputusan Ketua Badan Pengawas Pemilihan Umum Kabupaten Halmahera Timur Nomor: 09/BWS-HT/HK.01.01/XII/2019 itu diantaranya , Hasrul Rao, Adiyati Toboleu, Wahab Wonim (Kota Maba), Sumitro Rae, Haruna Halim, Rania Abd Rahim (Maba Selatan).

Sementara itu, Muntaha Djamil, Udin Manaf, Husen Ilham (Maba), Idham Hadi, Rahadian A Yusuf, Masita R Suleman (Maba Tengah), Mukadar Tawari, Jelita Jinigula, Asrul Mansur (Maba Utara), Sudirno Kuto, Esau Lumare, Heti Sriningsih Muloko (Wasile Utara), Abdul Katib Laapo, Rusli Lite, Sahrir Hi Nasa (Wasile Tengah).

Sedangkan, Khoirul Anam, Bahsar Hi Harisun, Bambang Pais (Wasile Timur), Samsulrijal A. Gani, Syaiful Husen, Asis Reiwayalele (Wasile), Afendi A. Gani, Wiliam Ambeua dan Rusli Samud (Wasile Selatan).

Hadir pada pelantikan selain anggota Kartini Abdullah, Basri Suaib dan Koordinator Sekretariat (Koorsek) Bawaslu Haltim Muhammad Sofyan serta Para Undangan lainnya yakni Kapolres Haltim AKBP Mikael P Sitanggang, Camat Maba Robert Barbakem, Kapolsek Maba Iptu Taufik Saimima, Perwira Penghubung dan Danramil 1505 Maba.  (can).

Bagikan

Komentar