MABA,MSC-Upaya Pemerintah Kabupaten (Pemkab)
Halmahera Timur membuka akses jaringan telekomunikasi di wilayah kecamatan mulai
terwujud. Masyarakat Desa Lolasita kecamatan Maba Utara kini dapat menikmati jaringan komunikasi lewat
telepon seluler menggunakan jaringan XL setelah pemasangan tower milik PT XL
Axiata (Tbk).
Warga di Desa Lolasita sejak Sabtu
(18/1/2020) akhirnya bebas berinteraksi lewat layanan komunikasi, saat ini
Tower XL tersebut sudah terpasang dan
warga pun langsung bisa melakukan komunikasi bahkan bisa Video Call
(VC).
Untuk mempermudah warga setempat, pihak XL
juga membagi-bagikan kartu XL ke warga secara gratis. Bahkan layanan VC ikut
digratiskan selama sebulan.
Kepala Desa Lolasita, Syafruddin Usman melalui
sambungan telpon menyampaikan ucapan terima kasih kepada Pemkab Haltim yang
telah berusaha membuka akses layanan komunikasi di desa yang ia pimpin.
“Terima kasih pak bupati beserta instansi
yang sudah membukan akses jaringan komunikasi di desa kami. Terima kasih juga
buat pihak XL, sehingga kami tidak lagi kesulitan untuk berbagi informasi lewat
telpon seluler,” ucapnya kepada Wartawan Senin, (20/12020)
Selain mempermuda untuk berkomunikasi dengan sanak saudara yang berada di luar Desa Lolasita, Safruddin juga meminta kepada warga agar memanfaatkan jaringan komunikasi ini dengan baik untuk kepentingan usaha atau bisnis demi pengembangan ekonomi masyarakat.
“Harapanya, dengan keterbukaan akses komunikasi ini pemerintah desa bersama warga bisa memanfaatkan ini dengan baik demi kemajuan ekonomi di desa kami,” harapnya. (can).
Komentar