TERNATE,MSC-Sebanyak 118 jamaah haji asal kabupaten Halmahera Utara
(Halut) yang tergabung dalam kelompok terbang (kloter) 9, Senin (26/8/2019) sekitar
pukul 11.35 waktu Ternate tiba di Bandara Sultan Babullah Ternate dari Bandara
Hasanuddin Makassar setelah Jamaah Haji beristirahat di Asrama Haji Sudiang
Makassar sehari sebelumnya.
Jumah rombongan jamaah sebanyak 118
Jamaah Haji, satu orang masing-masing dari TPIHI dan TKHI serta 18 orang PPIHD
baik Provinsi Malut maupun Kab. Halut tersebut langsung menuju ke Asrama
Transit Haji Ngade Ternate untuk melaksanakan serah terima Jamaah Haji antara
PPIHD Provinsi Maluku Utara ke PPIHD Kota Ternate.
Kepala Kantor Wilayah Kementerian
Agama Provinsi Maluku Utara, H. Sarbin Sehe pada penerimaan Jammah kloter 9 memberikan
sambutan, diantaranya ucapan syukur flight terakhir kloter 9 berjalan dengan
baik, Kakanwil juga mengatakan cuaca yang baik dalam tiga hari pemulangan
Jamaah Haji Maluku Utara semoga menjadi pertanda kemabruran haji.
“Predikat haji mabrur bukan ketika di
Makkah, Madinah ataupun Mina akan tetapi sesungguhnya mabrur adalah di tanah
air, yakni dengan selalu menjaga kuantitas dan kualitas nilai ibadah serta
perilaku terpuji sesuai aturan agama”, ungap H.Sarbin Sehe.
Kakanwil juga menjelaskan ada
inovasi-inovasi pelayanan penyelenggaraan ibadah haji Maluku Utara yakni Jamaah
Haji ketika berangkat tidak lagi menunggu di ruang tunggu bandara, akan tetapi
boarding pass di asrama haji Ngade Ternate, sehingga dari bus Jamaah langsung
naik ke pesawat, hal tersebut bertujuan untuk peningkatan kenyamanan jamaah
tidak usah menunggu ketika naik pesawat.
Kakanwil juga menjelaskan ada Jamaah
Haji Maluku Utara yang tertinggal secara mulia dikarenakan telah dipanggil ke
Rahmatullah yakni 3 orang dari Kloter 7 meninggal di tanah suci, 1 orang
meninggal di Makassar ketika berangkat haji dan 1 orang jamaah haji meninggal
di Makassar ketika pemulangan, selain itu ada 2 jamaah haji Kloter 9 yang
meninggal di tanah suci.
Ikut menyambut kedatangan Jamaah Haji PLT. Karo Kesra Pemda Prov. Malut, H. Dihir Bajo, Ketua PPIHD Malut H. Hasbullah Taher, Kasi Penyelenggara Haji Kantor Kemenag Kab. Halut H. Rustam S. Jafar.
Humas Kemenang Malut melaporkan, penerbangan ke 3 Kloter 9 Jamaah Haji Maluku Utara Musim Haji 2019 adalah penerbangan terakhir yang menutup seluruh penerbangan pemulangan Jamaah Haji ke Maluku Utara dengan total 1304 orang Jamaah Haji, 15 petugas kloter dan 62 PPIHD Provinsi dan Kab/Kota, terbagi menjadi 3 Kloter (7,8,9) dimana setiap kloter terbagi lagi dalam 3 penerbangan. (red)
Komentar