MABA,MSC-Bupati Halmahera
Timur, Ir. Muhdin Mabud memberikan sinyal tugas yang akan diemban Kapolres
Haltim AKBP. Mikael P.Sitanggang bersama pemerintah daerah, setelah memegang tongkat
komando orang nomor satu di jajaran Kepolisian di Haltim.
Menurut Muhdin, Polres
Haltim selama kepemimpinan AKBP Driyano Andri Ibrahim selain menjadi mitra
kerja yang luar biasa, selain melakukan tugas tugas kepolisian dimana demi ketertiban
dan kemanan negeri ini, Polres Haltim dibawa Pimpinan Driyano telah bersama
Pemerintah Daerah menyelesaikan sejumlah masalah terutama soal sengketa tapal batas
antar desa bahkan kabupaten.
“Masih banyak
hal yang sangat prinsip dan paling mendasar yaitu adalah penyelesaian batas
desa di Kabupaten Haltim, kita juga pernah
bersama sama menyelesaikan batas
Kabupaten Haltim-Halteng,”kata Muhdin dalam acara pisah sambut Kapolres
Haltim.
Akan tetapi
menurut Muhdin, saat ini di Haltim sendiri masih ada persoalan soal tapal batas
Haltim-Halbar yang nantinya harus diselesaikan oleh Pemerintah daerah. Untuk
itu Muhdin berharap dukungan dan kerjasama Kapolres yang baru bersama pemkab
Haltim menyelesaikan masalah tapal batas.
Sementara itu
mantan Kapolres Haltim, AKBP Driyano Andri Ibrahim menilai selama 3 tahun 9
bulan bertugas di Haltim kondisi keamanan dan ketentraman berjalan baik. Hal
ini deikarenaka kata Driyono masyarakat Haltim sangat menjunjung tinggi
kedamaian dan ketentraman.
Driano yang mulai
bertugas di Haltim pada Maret 2016 itu,
mengaku jika itu merupakan suatau berkah
yang diberikan untuk mengabdi dan bertugas di Haltim sebab selain dari pimpinan
sebelumnya dirinya termasuk lama bertugas sebagai Kapolres Haltim.
“Artinya saya
bisa dipercaya sama pimpinan sehingga bisa menjabat sebagai Kapolres selama 3 tahun
lebih,” aku Driyano.
Driyano juga
mengucapkan terima kasih kepada seluruh masyarakat Halmahera Timur yang selama
ini ikut mendukung dan melayani setulus mungking selama dirinya bertugas di
Halmahera Timur.
Tak hanya itu ucapan terima kasih juga didampaikan kepada Pemerintah Daerah dan Pihak lain yang ikut berpartisipasi dan bermitra serta membantu tugas tuga kepolisian selama kepemimpinanya.
“Banyak hal yang tak mampu saya ucapkan di tempat ini namun pada intinya, saya secara institusi dan pribadi tidak akan lupa jika saya pernah bertugas di Haltim dan mendapat pelayanan yang baik dan luar biasa,” ujarnya. (can)
Komentar