oleh

Penumpang Tujuan Halmahera Utara, Diperiksa Tim Satgas Covid-19 Kao Teluk

TOBELO,MSC-Pencegahan Penyebaran Virus Corona (Covid-19), terus dilakukan Pemerintah Daerah Kabupaten Halmahera Utara dan Jajaran TNI/Polri di wilayah Kecamatan Kao Teluk sebagai pintu masuk transportasi darat ke Halut. 

“Pemeriksaan suhu tubuh dan penyemprotan disenfektan terhadap penumpang yang masuk ke Halut dipusatkan di desa Tetewang,” kasubag Humas Polres Halmahera Utara AKP Mansur Basing, Minggu (29/03/2020).

Dia menbatakan, tim yang terdiri dari Polri dan TNI terdiri dari Bhabinkamtibmas, Babinsa, dan serta anggota Pos 5 SATGAS ARMED 9 Pasopati, bersama sama lakukan kegiatan pencegahan sekaligus pemeriksaan bagi penumpang yang melewati pertigaan  Tetewang.

“Para penumpang tersebut diperiksa suhu tubuh, serta mengambil identitasnya dan sekaligus mengambil nomor kontak handpone (HP), bagi penumpang yang bertujuan masuk di wilayah hukum Halmahera Utara untuk pencegahan virus,” terangnya.

Ia menambahkan, pihak TNI-Polri bakal mendukung penuh kebijakan pemerintah Pusat hingga di daerah untuk langkah-langkah antisipasi peredaran virus Covid-19. Apalagi sudah ada maklumat Kapolri yang memprioritaskan keselamatan warga negara Indonesia. (AL)

Bagikan

Komentar