oleh

Capten Ali Ibrahim Ungkap Mahalnya Harga Logistik di Maluku Utara

TERNATE-Salah satu penyebab dari tingginya biaya logistik di Provinsi Maluku Utara saat ini ditentukan oleh beberapa faktor, yang mana salah satunya adalah karena pelabuhan. Hal itu terungkap saat Talk Show yang digagas Literasi Digital Maluku Utara, di Rotasi Café Ternate, Sabtu (12/11/2022) malam.

Walikota Tidore Kepulauan, Capten Ali Ibrahim tampil sebagai pemateri menyampaikan, mahalnya harga lositik di Maluku Utara karena jasa pengiriman yang didalamnya termasuk jasa kontainer.

Menurutnya, mahalnya ongkos distribusi dan biaya transportasi merupakan salah satu dampak dari kondisi daerah berciri kepulauan dibandingkan dengan daerah berciri daratan.

Apalagi kata Ali Ibrahim, pengusaha lebih cenderung menyimpang barang di kontainer yang tentunya akan membuat mahal harga logistic. Dan disadari kalau Pelindo tidak masalah tetapi ini merugikan pengusaha. “Ibarat Listrik kalau tetap dipakai pasti meterannya tetap jalan,”ungkap Capten Ali Ibrahim.

Unutk itu Ali Ibrahim berharap penyediaan gudang penampung menjadi salah satu solusi, termasuk memindahkan lokasi pelabuhan Ahmad Yani ke lokasi baru. “Ini yang harus dipikirkan ke depan,”seruhnya.

Kendati tidak menyebutkan angka pastinya, namun mantan Kepala KSOP Ternate itu menyampaikan tarif termahal di seluruh Indonesia untuk ukuran 20 feet ada di pelabuhan Ternate.

“Tarif 20 feet di Ternate mencapai 20-jutaan, kalau melalui Tol Laut masuk di Tidore hanya mencapai 11 juta,”katanya. (red)

Bagikan

Komentar